Akibat Dan Cara Mengatasi Makan Yang Berlebihan

Makan yang berlebihan sangat tidak baik bagi kesehatan, karena bisa mengakibatkan berbagai penyakit dalam tubuh.



Dari berbagai orang telah mengalami hal buruk akibat makan yang sangat berlebihan, dan oleh karena itu hindari pola makan anda agar bisa mengatasi hal buruk yang akan menimpa anda.

Baca juga:
Biasakan Minum Air Putih Dipagi Hari


Sebelum saya memberikan Cara Mengatasi Makan Yang Berlebihan , saya akan lebih dahulu memberi tahukan anda beberapa akibat dari makan yang berlebihan. Berikut adalah akibat akibat dari makan berlebihan,
  • Dapat menghambat pertumbuhan psikologis dan kecerdasan

  • Pola makan yang banyak belum tentu bisa membuat anda lega, akan kekurangan gizi. Dari pola makan tersebut bisa berakibat buruk dan menghambat proses pertumbuhan psikologis dan kecerdasan pada otak anak. Oleh karena itu, bagi anda yang memiliki anak atau saudara yang senang dengan pola makan berlebihan, harap perhatikan dan kurangi pola makannya agar terjauh dari efek tersebut.

  • Kegemukan atau obesitas

  • Obesitas sering dialami oleh orang yang gemar sekali makan yang berlebihan, dan gemuk bukan berarti anda jauh dari penyakit. Dari hal seperti ini, telah sering kita temukan akibat dari memiliki badan yang gemuk. Tidak percaya diri dalam berpenampilan, susah bernafas karena jantung anda terhimpit oleh lemak yang berlebih dalam tubuh.

  • Kolestrol

  • Makanan yang sering kita makan banyak yang mengundang prtumbuhan kolestrol dalam tubuh dan bisa menimbulkan serangan jantung . Jadi anda harus mengontrol makanan dan pola makan anda agar jauh dari penyakit berbahaya.

  • Kencing manis

  • Kencing manis terjadi akibat prankreas tidak dapat memproduksi hormon insulin yang bekerja untuk membawa gula dalam darah. Hal seperti ini terjadi akibat dari pola makan yang tidak terkontrol.

  • Radikal bebas

  • Pola makan yang tidak terkontrol dari makanan yang kita konsumsi setiap hari, belum tentu bermanfaat bagi tubuh. Karena dari berbagai makanan yang kita makan setiap hari bisa mengakibatkan radikal bebas dalam tubuh.

  • Gangguan pencernaan

  • Sistem pencernaan bisa terganggu akibat pola makan yang berlebihan, karena berbagai makanan yang kita konsumsi setiap hari dan tidak terkontrol yang masuk dalam tubuh sering kita alami akibatnya, seperti sembelit dan diare.

  • Radang lambung

  • Akibat dari makanan yang berlebihan bisa mengakibatkan luka luka dalam lambung, karena dengan pola makan seperti ini. Lambung yang berkapasitas 1-1,5 liter terus dipaksa untuk memuat makanan yang kita makan.

  • Asam urat

  • Makanan yang berlebihan terutama makanan yang mengandung zat purin yang tinggi, bisa memicu asam urat dalam tubuh serta jantung koroner.


Dari akibat akibat tersebut, tentunya anda harus mengontrol pola makan anda agar teratur dengan baik.

Adapun cara untuk mengatasi pola makan yang berlebihan agar terjauh dari akibat akibat diatas. Bisa anda lakukan dengan cara sebagai berikut,

  1. Pakai celana ketat

  2. Jika anda benar benar ingin terhindar dari makan yang berlebihan, bisa anda menggunakan cara simple ini. Yaitu gunakan celana yang cukup ketak ketika anda hendak akan makan. Celana ketat akan membantu anda untuk mengurangi asupan makanan yang berlebihan.

  3. Mengontrol pola makan

  4. Dengan makanan yang tidak terkontrol bisa berakibat seperti diatas, jadi sebelum anda memakan makanan yang tersedia dimeja makan. Harap ketahui terlebih dahulu kandungan kandungan yang akan anda makan.

  5. Makanlah sebelum anda lapar

  6. Makan ketika anda sedang merasakan lapar sekali, bisa membuat anda makan berlebihan. Jika hal tersebut tidak ingin anda alami, makanlah sebelum anda merasa benar benar lapar.

  7. Berhenti sebelum kenyang

  8. Kekenyangan diwaktu makan sering kita alami, ketika kita nafsu makan Padahal hal tersebut bisa berakibat buruk terhadap kesehatan tubuh anda. Berhentilah sebelum anda benar benar kenyang.


Baca juga:
" Ramuan Dari 4 Bahan Alami Ini Dapat Menghilangkan Bau Badan Dan Bau Mulut "
Cara Membasmi Kutil Agar Tidak Tumbuh Lagi Pada Kulit


Semua bahaya yang sedang mengintai kesehatan anda, itu ada dalam kebiasaan anda sendiri. Kesehatan tubuh anda bisa dimulai dari kebiasaan kebiasaan anda setiap hari. Bukan dokter bukan obat yang membuat anda sehat, namun diri anda sendiri.

Itulah tips kesehatan dari saya semoga bisa membantu anda, untuk hidup lebih sehat.

Comments

  1. wah manfaat bener nih artikelnya mbak (Y)
    jaga kesehatan ^_^

    ReplyDelete
  2. yop mbak ini tips yang keren. soalnya saya juga sering kalo lagi makan lebay banget. yang penting kenyang

    ReplyDelete
  3. lagi ngatur-ngatur nih gan, supaya gak maka berlbihan hehe

    ReplyDelete
  4. hadeh.....emang susah ya kalau masalah makanan,heheheheee
    lanjutnkan artikelnya gan

    ReplyDelete
  5. bermanfaat sekali tips nya makasih banyak gan

    ReplyDelete

Post a Comment

- Baca Dulu Sebelum Berkomentar -
--------------------------
- Berkomentar lah dengan sopan
- Tidak memakai kata baku
- No bully
- Spam
- Link aktif
- Link nonaktif
- Maaf komentar dengan link akan saya hapus

Iklan

Popular Posts

Nutrisi Dan Vitamin Pada Sayuran Bayam Baik Untuk Kesehatan Tubuh

Obat Sederhana Yang Dapat Membantu Menyembuhkan Penyakit Demam Berdarah (DBD)

Biasakan Minum Air Putih Di Pagi Hari Dan Rasakan 7 Manfaatnya

Bekicot Atau Siput Darat Berguna Untuk Mengobati Luka pada Kulit

7 Manfaat Buah Mangga Untuk Tubuh Anda

6 Cara Menghilangkan Rasa Ngantuk Disaat Bekerja